Tanya Dokter: Ida, 22 Februari 2021

Pertanyaan:

Dok, saya mau bertanya, jika mau melaksanakan biopsi di RS dr. Mohammad Soewandhie apakah bisa menggunakan BPJS? Dan biopsi bisa dilaksanakan di RS tersebut?
Karena pengalaman bulan kemarin rujukannya ke RS. Husada Utama ternyata biopsi tidak bisa dilakukan disana dengan BPJS (kalau dirumah sakit itu harus bayar), sehingg di rujuk ke Dr. Soetomo, dan di RS Dr. Soetomo harus menunggu 3 bulan.

Jika di RS dr. Mohammad Soewandhie bisa, maka saya akan mengurus rujukan BPJS ke RS dr. Mohammad Soewandhie saja. Nomor pihak rumah sakit tidak bisa dihubungi semua (yang tercantum di web)

Jawaban:

Terima kasih telah mengunjungi website RSUD dr. Mohamad Soewandhie. Silahkan Bapak/Ibu untuk melakukan pemeriksaan terlebih dahulu di klinik rawat jalan kami dengan membawa surat rujukan dan nomor antrian online. Apabila menurut hasil pemeriksaan dokter diperlukan tindakan biopsi dan kami dapat melakukan tindakan tersebut, maka pasien dapat melakukan tindakan di RSUD dr. Mohamad Soewandhie. Apabila ternyata butuh untuk dirujuk, maka akan dirujuk ke rumah sakit lain yang mampu melakukan tindakan tersebut. Bapak/Ibu dapat menghubungi kami secara real time melalui Instagram dan Google Business Chat. Terima kasih.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *